Rabu, Februari 14, 2007

Perkedel Kentang Isi Sosis

Sedikit pecah..habis masih panas dah diiris..sudah gak sabaran

Saat baca Nova aku tertarik sama makanan ini. Dengan sedikit modifikasi bumbu jadilah perkedel isi sosis yang ini.

Bahan :

500 gr kentang, kupas potong-potong
1 butir telur
10 biji sosis ayam, potong menjadi 2 bagian
1 sdm bawang goreng
200 gram tepung panir
1 batang daun seledri, iris halus
Garam secukupnya
Minyak goreng

Pelapis :
1 putih telur, kocok hingga berbuih

Bumbu Halus :
4 siung bawang putih
1/2 sdt pala
1/2 sdt lada
1/2 sdt garam

Cara :
Panaskan minyak, goreng kentang setengah matang, angkat tiriskan, haluskan.Campurkan kuning telur, bawang goreng, seledri dan bumbu halus, aduk rata.
Ambil segenggam adonan, bentuk lonjong, pipihkan isi dengan sosis,
Kemudian tutup kembali dengan adonan,
Celupkan ke dalam putih telur, gulingkan ke dalam tepung panir.
Lakukan hingga habis.

Goreng hingga kekuningan, angkat tiriskan
Potong menjadi 2 bagian, siap disajikan.



Alhamdulillah suami dan anak suka dan menikmatinya.

Tidak ada komentar: